Mengusahakan pendidikan anak dengan sebaik-baiknya adalah salah satu bentuk tanggungjawab kita sebagai orangtua.
Biaya pendidikan biasanya menjadi pertimbangan utama dalam memilih sekolah untuk anak. Kadang ya kita pengennya anak masuk ke sekolah A dengan banyak pertimbangan kualitas sekolah tersebut atau fasilitas yang ditawaekan, eh ternyata biayanya di luar budget yang ada. Batal deh, pindah ke opsi B. Makanya butuh persiapan matang terkait biaya sekolah anak.
Kalau dilihat dari trennya, biaya pendidikan selalu menunjukkan kenaikan setiap tahunnya. Apalagi jika memiliki lebih dari satu anak tentu butuh biaya yang jauh lebih besar. Yang satu SD, satu SMP, satu lagi SMA, bagaimana klo ketiganya bersamaan daftar sekolah? Pusing emak dengan uang pangkalnya wkwkwk.
Menurut KBBI, uang pangkal adalah uang yang harus dibayar dulu ketika mula-mula masuk sekolah, perkumpulan, dan sebagainya.
Uang pangkal yang biasa juga diistilahkan Uang Gedung atau Dana Pembangunan, umumnya memang mengambil porsi terbesar dari biaya masuk sekolah. Besarannya mulai dari jutaan hingga ratusan juta rupiah. Semakin banyak fasilitas yang ditawarkan sekolah tersebut, makin tinggi biaya sekolah, yang berarti uang pangkal juga akan semakin besar.
Biasanya uang pangkal hanya berlaku untuk sekolah swasta saja, yang sudah mencakup dana operasional, seragam sekolah, buku paket dan lain-lain. Saya pernah membaca sebuah SD swasta di kota Jakarta menerapkan uang pangkal sebesar seratus empat juta rupiah! Jumlah uang yang wow banget bagi saya wkwkwk. Tentu saja ini sebanding dengan fasilitas yang ditawarkan oleh sekolah tersebut. Di Makassar sendiri, ada beberapa SD swasta yang saya tau menerapkan uang pangkal di kisaran belasan hingga dua puluh juta rupiah.
Beberapa sekolah membolehkan mencicil uang pangkal selama periode pendidikan anak, meskipun ada juga yang tidak memberi kebijakan tersebut. Saat masuk sekolah ya uang pangkal sekolah harus dibayarkan secara lunas supaya anak bisa terdaftar secara resmi di sekolah tersebut.
Berkaca dari pengalaman orangtua sendiri, saya akhirnya concern banget masalah uang sekolah anak ini. Saya tau persis bagaimana jungkir baliknya Opu dan Mamak menyediakan biaya pendidikan kami empat bersaudara dengan jarak usia yang tidak jauh berbeda, hingga ke jenjang universitas.
Bagaimana saat kami hampir bersamaan membutuhkan uang untuk bayar sekolah atau bayar uang kuliah. Opu saya bahkan punya catatan tersendiri tentang uang yang dikirimkan dari kampung setiap bulannya saat kami menempuh pendidikan di Makassar. Beliau meninggal di tahun 2016, saat saya menginjak kuliah tahun ke-empat.
Sayangnya tidak semua orang berada dalam kondisi ideal di mana saat kita butuh membayar sesuatu, uangnya juga tersedia. Mungkin sudah menabung jauh hari, tapi terkadang ada kondisi darurat yang membuat dana tabungan sekolah anak tersebut terpakai. Dan ketika tiba masa pembayaran uang sekolah anak akhirnya kebingungan bagaimana cara mendapatkan dananya. Apalagi di masa pandemi seperti sekarang ini, ketika krisis menghantam berbagai bidang terutama ekonomi masyarakat.
Nah berangkat dari masalah tersebut, saat butuh dana pendidikan dadakan sementara tabungan yang ada terpakai untuk kebutuhan darurat, Adira Finance hadir dengan solusi pinjaman dana tunai berupa Kredit Dana Multiguna dengan persyaratan kredit yang mudah dan proses pencairan yang cepat.
Mengenal Kredit Dana Multiguna dari Adira Finance
Kredit Dana Multiguna merupakan jenis pembiayaan dengan jaminan Bukti Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) kendaraan motor atau mobil untuk memenuhi berbagai macam kebutuhan termasuk kebutuhan biaya pendidikan.
Hadirnya kredit dana multiguna dari Adira Finance ini sungguh membantu saat kita butuh pinjaman dana secara cepat. Jika membutuhkan dana tunai untuk digunakan sendiri maka pilihlah Fasilitas Pinjaman Dana, nantinya kita sebagai konsumen akan diminta menyerahkan bukti penggunaan dana berupa kuitansi atau invoice dari pihak ketiga maksimal 3 bulan sejak tanggal Perjanjian Pembiayaan..
Jika tak ingin repot dengan bukti pembayaran, bisa memilih Kredit mutiguna Jasa di mana bentuk pencairan dana langsung diberikan pada pihak ketiga. Misalnya nih butuh dana untuk uang pangkal sekolah anak. Nah dengan mengajukan Kredit Multiguna Jasa, Adira Finance sendiri yang akan berurusan dengan pihak sekolah anak untuk melunasi uang pangkal sekolah tersebut. Jadi kita sebagai konsumen hanya terima beres saja.
Kredit Dana Multiguna ini bisa diajukan untuk keperluan yang konsumtif (non produktif) misalnya biaya renovasi rumah, wisata/perjalanan, pendidikan/kursus/training, kesehatan, dan kenduri (perayaan, sunatan, kelahiran, dan lain-lain).
Manfaat yang akan didapatkan konsumen dari Kredit Dana Multiguna adalah,
- Persyaratan kredit yang mudah dan pinjaman cepat cair.
- Perlindungan asuransi untuk kendaraan & konsumen
- Penyimpanan BPKB yang sudah diagunkan dijamin aman.
- Dukungan jaringan ratusan kantor cabang Adira Finance di seluruh wilayah Indonesia
- Terbuka bagi konsumen dengan profesi Karyawan (Swasta/PNS), Wiraswasta, Profesional maupun kelembagaan
- Kemudahan pembayaran angsuran melalui: Kantor Cabang, Kedai Adira, Aplikasi Adiraku, jaringan Bank Danamon, Indomaret/Alfamart, Kantor Pos, transfer ke Virtual Account Bank Danamon, Virtual Account BCA, dan aplikasi LinkAja.
Jadinya sebagai konsumen, kita juga pastinya merasa tenang dengan adanya jaminan-jaminan seperti ini. Apalagi Adira Finance sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Suku bunganya pun sangat kompetitif sehingga relatif meringankan pembayaran cicilan setiap bulan.
Nah bagaimana cara pengajuan kredit dana multiguna?
Caranya gampang sekali. Silakan langsung ke website Adira Finance dan klik tombol Ajukan Kredit. Selanjutnya akan muncul Form Pengajuan Kredit Dana Multiguna yang harus diisi secara jujur dan benar sesuai dengan data diri calon konsumen. Setelah selesai mengisi, nanti akan dihubungi secara langsung oleh petugas Adira Finance untuk verifikasi data.
Dengan mematuhi segala syarat dan ketentuan, dana pinjaman kredit dana multiguna dari Adira Finance bisa didapatkan dengan mudah dan cepat. Siapa saja yang boleh mengajukan kredit ini? Tenang, semua orang bisa mengajukan baik yang merupakan nasabah Adira Finance maupun yang belum menjadi nasabah.
***
Manteman punya pengalaman menarik terkait kredit dana multiguna dari Adira Finance, khususnya saat digunakan untuk biaya pendidikan anak atau keluarga? Sharing yuk di kolom komentar 🙂
jmn skrg masih ada uang pangkal
Aku belum ngerasain uang pangkal, Krn anakku sekolah di negeri mba . Tapi memang uang pangkal sekolah skr serem2 liat nominalnya yaaa .. sampe ratusan juta. Aku jujur sayang aja ngeluarin segitu . Tapi aku dan suami udah persiapkan budget dr skr utk kuliah anak2 sih. Kami sengaja nyimpen dananya dalam bentuk logam mulia, dan itu nantinya buat uang kuliah anak. Kenapa LM, Krn hrgnya yg selalu naik dan aman dr inflasi. Makanya LBH cocok buat simpanan jk panjang kuliah anak. 🙂
Saya juga merasakan sekolah di swasta itu memang membutuhkan biaya yang besar, ingat banget sekolah di tahun 2004 saja uang bulanannya 250k belum biaya pangkal nya yang hampir menyentuh 10juta. Makanya saya mulai mempersiapkan post untuk masa depan sekiranya gimana nanti bisa dibutuhkan.
Aku malah kemarin mau protes kalau anakku yang udah harusnya sidang tapi karena pandemi misal jadi mundur ya, maklum ntar takut aja bayar uang kuliah lagi, alhamdulillah Allah tetapkan semua, sidang, magang ,lulus dan langsung kerja malah. Btw aku blm pernah pake dana melalui adira, klo kendaraan iya nih.
Pas banget nih, ada kerabat yg mengeluhkan persiapan uang pangkal sekolah anaknya..bisa kubagilan tulisan ini. Terima kadih ya..
Mempersiapkan pendidikan anak-anak memang lah kewajiban orang tua ya Mbak. Beruntung jika punya pekerjaan tetap dan rajin menabung sejak anak-anak belum bersekolah. Tapi yang namanya hidup kan ada aja yang membutuhkan dana besar, lalu tabungan pendidikan anak-anak jadi terpakai. Sementara kebutuhan anak untuk pendidikan menetap. Jadinya ya kalau ada kredit atau pinjaman tapi dengan bunga reasonable akan sangat membantu ya..
Ngerasa banget nih, sekarang biaya pendidikan khususnya swasta begitu mahal. Baru saja daftarkan anak ke SMA swasta di Bandung. sangat perlu banget persiapan buat orangtua nya
Dengan kredit multiguna, jadinya yang butuh uang sekolah terbantu ya … sembari memperhitungkan kapan bisa dibayar dan tentunya, bayarnya pas jatuh tempo.
Adira Finance sepertinya memberi kemudahan buat kebutuhan pendidikan yaa ..
Nice info mbak. Uang pangkal sekolah memang menjadi salah satu hal yang harus dipikirkan, pendidikan menjadi prioritas bagi setiap orang tua.
Tahu saja nih kalau saya juga mulai siapin uang pangkal untuk sekolah dua anak remaja saya. Dananya lumayan. Biasanya jauh-jauh hari sudah saya selipin beberapa nominal ke rekening yang memang untuk dana saving.
Dulu saya pernah pinjam dari sini, mudah prosesnya. Memang bukan dari online sih. Sekarang enak, bisa pinjam dari rumah aja nggak perlu ke kantor – lalu ketemu tetangga dan ketahuan deh. Hehehehe