Saya beberapa kali menghadiri undangan grand opening resto, food tasting, ataupun review kafe, namun gastronomic food tasting di MYKO Hotel ini meninggalkan kesan tersendiri di hati. Kok bisa? Memang apa yang membedakan? Apa yang bikin istimewa?
Jarum jam menunjukkan pukul 5 tepat ketika saya menjejakkan kaki di pintu masuk MYKO Hotel, yang lokasinya berada dalam area Mall Panakkukang. Tadinya saya pikir lobby hotel ini ada di lantai dasar eh ternyata bukan. Begitu masuk, kita akan diarahkan ke lift untuk menuju lobby yang ada di lantai 3.
Setelah bertemu mba Eva Kurnia, PR MYKO Hotel, saya lalu diajak ke lantai 5 di mana sesi pertama diadakan. Acara Gastronomique Food Tasting yang diadakan pada hari Kamis 15 Juni 2017 dan dihadiri para media, blogger dan komunitas kuliner ini, memang terbagi atas dua sesi yaitu sesi Wawancara dengan Executive Chef Lucky Suherman di sebuah ruangan lantai 5 MYKO Hotel, lalu sesi selanjutnya adalah Food Presentation di D’Olea Restaurant yang ada di lantai 23.
Tentang MYKO Hotel & Convention Center
MYKO Hotel & Convention Center merupakan hotel mewah yang terintegrasi dengan Mall Panakukkang, yang merupakan salah pusat bisnis dan perbelanjaan di kota Makassar. Hotel ini memanjakan para tamu dengan fasilitas modern bergaya mewah di setiap sudut hotel, menawarkan pemandangan kota yang spektakuler dari kamar dan restoran, serta memberikan pelayanan yang terbaik bagi para tamu hotel.
MYKO Hotel & Convention Center memiliki beberapa jenis ruangan yang terdiri dari 1 Ballroom (up to 3000 pax), 6 ruang meeting, 6 jenis restoran, dan 218 kamar yang terdiri atas 6 type kamar. Di setiap kamar terdapat fasilitas Jacuzzi dan TV di dalam kamar mandi). Fasilitas lainnya yang didapatkan oleh setiap tamu yang menginap yaitu compliment 3 kali makan dari sarapan, makan siang dan makan malam, dan kita juga bisa memilih dari restoran mana saja yang ada di hotel ini.
Menurut penjelasan dari Chef Lucky Suherman, ada 6 jenis restoran di MYKO Hotel di mana setiap restoran tersebut memiliki kitchen sendiri-sendiri dengan chef berpengalaman baik chef dari luar negeri maupun chef lokal. Range harga setiap menu dimulai dari 48ribu rupiah sampai 300ribu rupiah untuk menu yang paling mahal, sedangkan set menu untuk 6 – 10 orang di kisaran harga 6 juta hingga 12 juta (update harga Juni 2017).
- MYKO Café : terletak di lantai dasar MYKO Hotel & Convention Center. Memberikan cita rasa minuman yang terbaik dari bahan-bahan pilihan yang disajikan oleh barista yang profesional.
- Hana Japanese Fusion Restoran : terletak di lantai 1 MYKO Hotel & Convention Center. Menawarkan beragam hidangan lezat dengan sentuhan perpaduan antara cita rasa Jepang dengan nuansa Asia Timur.
- The Fig Tree Restoran : terletak di lantai 2 MYKO Hotel & Convention Center. Menawarkan beragam hidangan lezat dengan konsep Dining Room.
- Dinghao Signature Restoran : berada tepat di samping restoran The Fig Tree Restoran. Memastikan pengunjung memiliki pilihan hidangan lezat dengan cita rasa Asia.
- UVA Rossa Executive Lounge Café : lokasinya ada di samping Lobby MYKO Hotel & Convention Center. Menawarkan suasana klasik yang nyaman dengan sentuhan musik jazz, cocok untuk bersantai dan pertemuan bisnis.
- D’ Olea Executive Sky Dining Restoran : terletak di lantai 23 MYKO Hotel & Convention Center. Resto ini menyajikan pengalaman bersantap yang mengesankan dengan kombinasi interior Prancis yang klasik dan hidangan bergaya Eropa memberikan kesan glamour dalam setiap santapan.
Dari sesi wawancara, kami bergeser menuju D’ Olea Executive Sky Dining Restoran untuk berbuka puasa dan menikmati makan malam di sesi Food Presentation. Resto ini merupakan restoran tertinggi di Makassar saat ini, yaitu terletak di lantai 23 sehingga kita bisa menyaksikan pemandangan 360 derajat kota Makassar dari ketinggian.
Gastronomique Food Tasting di MYKO Hotel
Setiap kali datang ke sebuah event entah di café, resto atau ballroom sebuah hotel, biasanya makanan disajikan secara prasmanan. Sedangkan untuk review dan food tasting, makanannya biasa menu all you can eat ataupun kita pesan sendiri per menu sesuai selera. Nah inilah yang membedakan saat Gastronomique Food Tasting di Myko Hotel.
Penyajian makanan di restaurant, cafe maupun hotel menerapkan 3 cara paling umum yaitu Buffet style, Ala carte, dan Table D’hote. Yang paling membedakan dari ketiganya adalah cara penyajian makanannya di mana masing-masing penyajian makanan tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri-sendiri.
- Buffet Style – Sering dengar kata prasmanan? Nah ini dia yang dimaksud. Makanan disajikan di meja parasmanan dan kita bebas memilih mau makan yang mana dulu, mau dessert duluan baru main course dan appetizer, bebassss.
- Ala Carte – Ciri paling utama dari penyajian ala carte adalah price per dish atau terdapat harga dari setiap menu yang dipesan. Ciri lainnya adalah makanan dimasak setelah dipesan dan tidak memerlukan menu komplit.
- Table D’hote/Set Menu – Set menu lengkap terdiri atas appetizer, soup, entree, sorbet, main course, dessert, dan ditutup dengan coffee & tea. Atau secara umum, set menu juga bisa saja hanya terdiri atas makanan pembuka, sup, hidangan utama, makanan penutup, dan kopi atau teh. Umumnya terdiri atas 4-6 menu dan disajikan secara berurutan dengan jeda. Nah kita hanya bisa memakan apa yang dihidangkan dan ga bisa milih menu, kalau ga suka ya ga usah dimakan 😀
Jujur saja, ini pengalaman pertama saya menikmati makanan dengan penyajian Table D’hote. Biasanya ciri yang paling mudah dikenali dari penyajian set menu ini adalah di meja sudah disediakan peralatan makan lengkap yang tertata rapi, dengan serbet dan sebuah menu yang bertuliskan makanan yang akan dihidangkan dalam jamuan makan set menu tersebut.
Ada 7 hidangan plus 1 menu takjil yang akan disajikan, di mana masing-masing menu merupakan signature dish dari setiap restoran di MYKO Hotel. Semua menu disajikan cantik dengan porsi kecil, tapi pada akhirnya kenyang juga sih soalnya menunya banyak. Saya bahkan hanya mencicipi menu terakhir karena kekenyangan dan sudah siap-siap mau pulang juga hehehhe.
Spinach-Jade Dumpling – Futo Soka – Chicken Lo Mai Gai
Golden Maple Pumpkin Crème
Chicken & Beef Skewer
Reconstructed Singapore Chili Crab
Chicken Tandoori & Beef Medallion
Pastri
Sarabba
Gastronomique Food Tasting selesai menjelang pukul 9 malam. Lumayan lama juga ya. Ohya, selain keramahan dari pihak MYKO Hotel, interiornya yang mewah dan makanannya yang yummi, ada satu lagi nilai plus dari hotel ini yaitu mushollahnya yang terletak di lantai 5 sangat bersih dan nyaman, mukenahnya juga wangi hehehee.
Satu sesi food testing yang istimewa dan meninggalkan kesan mendalam di hati. Terima kasih MYKO Hotel 🙂
MYKO Hotel & Convention Hotel
Jl. Boulevard, Komp. Panakkukang Mas, Makassar 90222
T + 62 411467 3999 F + 62 411467 3777
E info@mykohotel.com www.mykohotel.com
Fanpage: MYKO Hotel & Covention Center Instagram: @mykohotelmakassar
Cantik-cantiknya tawwa penataan makanannya. Kemarin pas ke Makassar sempat lihat bagian luarnya ini Myko Hotel.
(((Iya, Bagian Luarnya ji)))
Hahahahah.
hahahha mewah tawwa bagian dalamnya, dan enakkkk makanannyaaa
Plating keren semakin menggugah selera. Serunya ya, bisa berkesempatan ketemu langsung dan berbincang-bincang dengan chefnya.
Seruuuu. Makanannya juga enak-enak hihihi
3 cara makan (Buffet style, Ala carte, dan Table D’hote) tsb kita dapatkan free jika menginap di Myko Hotel?
Jika menginap di MYKO Hotel, akan mendapatkan fasilitas sarapan, makan siang dan makan malam. Untuk keterangan lengkapnya, silakan langsung hubungi MYKO Hotel yaaa 🙂