Menonton film kartun bersama anak bisa menjadi salah satu quality time sekaligus bounding moment antara orang tua dan anak. Saya berbagi beberapa film kartun favorit anak yang biasa kami tonton bersama, semoga bisa jadi referensi.
Jaman saya kecil dahulu, film kartun alias animasi adalah salah satu tayangan TV favorit yang selalu ditunggu-tunggu. Apalagi saat akhir pekan tiba, mulai dari pagi-pagi buta sampai sore hari selalu ada film kartun yang menunggu untuk ditonton, Kadang sampai mamak kesal, karena menyuruh untuk mandi dan saya selalu berkata, tundulu mak, masih main ki filmnya ๐
Jaman sekarang mah, ga perlu nunggu sampai weekend lagi, setiap haripun bertaburan film kartun anak di setiap saluran televisi. Apalagi sudah ada saluran khusus kartun anak bagi yang berlangganan TV kabel.
Seperti anak-anak pada umumnya, Ridwan juga sangat suka nonton film kartun. Karena di rumah kita ga nonton TV, akhirnya lebih sering nonton dari laptop yang disambung ke TV. Kok ga nonton TV saja langsung? Jadiii ceritanya 2 tahun lalu TV di rumah tiba-tiba saja rusak ga bisa dapat siaran apapun. Setelah diskusi dengan Anbhar, akhirnya kami sepakat ga usah diperbaiki saja. Toh TVnya bisa dipake nonton dengan disambung ke laptop.
Dari sekian banyak koleksi film yang tersimpan di laptop, ada beberapa film kartun anak yang menjadi favorit Ridwan. Kami biasa menonton bersama dan menjadikannya sebagai salah satu aktivitas bonding moment bersama anak. Ini beda ya dengan seri favoritnya seperti Thomas, Coilbook, Mink, Baby Bus, Robocar Poli, Tayo, Superwings, Chuggington dan semacamnya ya.
Nah ini dia beberapa film kartun yang selalu jadi favorit kami :
Big Hero 6
Petualangan yang dialami Big Hero 6 menarik untuk dintonton apalagi dari kacamata anak-anak. Ada robotnya, superhero, sains dan hal-hal berbau sci-fi lainnya disatukan dalam tontonan yang sangat menghibur. Tokoh favorit di film ini tentu saja Baymax. Baymax yang lucu, bertubuh besar, membal seperti balon dan kulit yang lembut. Saya sering toss dengan Ridwan ala Baymax dan Hiro, la la la laaa….
Sing
Ini salah satu film favorit yang sering kami nonton bersama. Mengajarkan bahwa kesuksesan itu tidak instan, bahwa perlu perjuangan untuk meraih apa yang kta cita-citakan, bahwa keluarga akan selalu mendukungmu, bahwa keluarga selalu menjadi nomor satu dalam hal apapun. Banyak pesan baik yang dikemas menjadi sebuah film yang menarik untuk ditonton bersama anak. Sesuai judulnya, banyak lagu yang bertebaran di film ini, salah satu favorit Ridwan : iโm still standing, yeah yeah yeah …
Secret Life of Pet
Sebagai pecinta kucing, tentu saja film ini jadi film favorit Ridwan. Bercerita tentang Max dan kawan-kawannya sesama hewan peliharaan manusia yang hidup di sebuah geduang apartemen. Pernah nda ya terpikirkan, bagaimana dan apa yang dilakukan hewan peliharaan kita saat ditinggal sendirian? Berawal dari konflik remeh antara Max dan Duke yang berujung pada petualangan mereka mulai dari Manhattan sampai Brooklyn. Serulahhh buat ditonton bersama anak.
The Wild Life
Langit biru, pantai dan gelombang lautnya, buah-buahan yang berlimpah, sungguh pulau kecil yang indah. Persahabatan antara Robinson Crusoe dan hewan penghuni pulau menjadi kekuatan utama dari film animasi ini. Kemunculan kucing-kucing liar yang ingin menguasai pulau menjadi konflik yang menghiasi separuh film. Rada berat buat Ridwan sebagai pecinta kucing lucu ๐
Good Dinosaur
Bagaimana jika dinosaurus tidak jadi punah dan tetap menghuni bumi selama jutaan tahun, sampai bisa hidup satu zaman dengan spesies manusia? Pengandaian ini muncul di film Good Dinosaur, dengan fokus cerita sebuah keluarga dinosaurus herbivora berjenis Apatosaurus. Arlo, si bungsu yang penakut dan bertubuh kecil mengalami petualangan yang kemudian mengubah caranya memandang hidup. Ridwan sukaaa film animasi ini, sampai hapal jalan ceritanya saking seringnya ditonton ๐
Cars
Kalau yang ini mah jangan ditanya lagi, favorit all the time xD Mulai dari Cars 1, 2 sampai yang ke 3. Bahkan scene dari Cars yang banyak bertebaran di youtube, tetap jadi tontonan favorit Ridwan. Setiap kali main di TV, ya tetap ditonton juga, ga ada bosannya. Hapallll jalan ceritanya.
Planes โ Fire and Rescue
Berkisah tentang tim pemadam kebakaran dengan tokoh utama bernama Dusty yang mensinnya rusak dan memutuskan pensiun dari dunia balapan. Lumayanlah untuk penyegaran, daripada nonton Cras lagi dan lagi ๐
**
Semua memang film lama, karena ini adalah koleksi film kartun yang ada di laptop. Sudah waktunya memperbaharui koleksi film animasi favorit untuk anak, ada yang mau rekomendasikan film apa untuk ditonton bersama keluarga? Yang kartun ya ๐
Ohiya, kisah mak Yesi Elsandra ketika menikmati hiburan dalam pesawat terbang menuju Jepang juga menarik untuk dibaca. Yuks ๐
Ndak pernah pa nonton ini Secret Life of Pet kak, kayaknya bagus dih dilihat dari karakternya yang lucu-lucu. Sekarang malah anak-anak lebih suka nonton itu review-review mainan, sampai suatu ketika kami memasuki toko mainan dan mereka ambil barbie harga 400rb, awwww tidak!! Akhirnya diprovokasi nanti kalo pergi sama Ojem atau puang atu saja baru minta itu hahah…
Dan drama selesai dengan slime di tangan mereka.
Wkwkwkwk ballasi mi Ojem sama puang atu-nya xD
Sama kayak bocahku ini. Kalau sekarang suka nonton youtube. Sudah jarangmi nonton tv. Pas saya lihat ternyata yg dilihat review game. Pantasan rajin minta belikan cd game. Tapi kadang yang bikin saya ikut nonton yaitu komedi animasi parodi cerita seram yang absurd sekali
Nah keinginan dipengaruhi sama tontonan dih, samaji ini bocah2 deh
Yang Upin Ipin versi Belajar Ngaji boleh dicoba kak, saran. Menurut saya, itu cocok dan bagus untuk kanak-kanak. Sampai kepikiran, kapan Indonesia punya tayangan anak sebagus Upin Ipin. Hehe.
Siapp, biasa ji nonton Upin ipin tapi nda pernah pi yang versi belajar ngaji. Terima kasih sarannya
Makasih kak Nan. Akhirnya punya referensi film yang bisa ditonton bersama anak dan istri. Tinggal cari calon istri dan bikin anak nih.
Nah bikin anaknya kayak part yang paling uhhuy ๐
Diantara semuanya saya paling suka ama “sing” karena lucu aja ada gajah yg suka nyanyi dengan segala impian dan teman temannya juga tapi apapun ceritanya tapi kalo kartun selalu ada waktu untuk nonton
Saya sampai seusia ini masih suka sekali juga nonton film kartun ๐
Bagus pilihan film-film kartunnya Nanie dan Anbhar buat Ridwan. Semuanya film kartun imajinasi tapi mengajarkan kehidupan dan kebaikan.
Btw, saya jadi penasaran sama film The Wild Life. Pengen nonton juga ah…
Sekarang enak ya. Film kartun banyak temanya. Kalau dulu kan cuma tema superhero dan petualangan.
Sekarang saya sudah jarang nonton kartun. Hanya sesekali kalau kebetulan ada di TB
Afyad suka Sponge Bob dan beberapa film di atas. Dusty ndak main mi di tivi.
Koq sama dengan kakak-kakak di atas, Afyad kalo buka YouTube nontonnya review mainan atau review game macam Main Craft yang Saya bosan nontonnya. Kadang dia download review game dan nonton lagi dan lagi hahaha
Diantara semua jenis film kantun yang dipaparkan diatas, ndak satupun yang pernah kutonton. Hahahaa…
Beda selera kak Abby hahahahah
Kalo keluargaku suka nonton The Incredibles kak karena tentang satu keluarga yang jadi superhero, tapi lucu-lucu karena ortunya rempong wajib ditonton itu kak Nanie
Cara ini film favorit Say dari dulu. Ah jadi merindukan komen masa kecil. Thanks rekomendasinya kak, sebagian filmnya belum pnh sy nonton jadi mw bernostalgia deh
Mantapp sebenarnya kartun itu bukan film anak anak, tp smua kalangan umur pasti enjoy banget kalau nonton kartun karena imajinasi orang orang dimainkan hehe. 3 diantar list diatas itu favorit saya hehe, saya jg favoritin film kartun yg baru aja rilis bbrp hari lalu nih judulnya “Ralph Breaks the Internet” asikk banget
Iya Raya, saya sampai seusia ini masih suka nonton kartun, apalagi kalau disney fairish hahahhaha
โRalph Breaks the Internetโ, belum saya nonton nih, kemarin ga sempat pas main di bioskop ๐
Belum pernah nonton semuanya kak dan memang tidak begitu suka dengan film kartun. Tapi teratrik dengan yang The Wild Life sepertinya bagus.